Ayam Berkaki 4 yang Membawa Keberuntungan



http://stat.k.kidsklik.com/data/photo/2010/06/23/0916387p.jpg

Inilah Ayam Berkali Empat Yang Membawa Keberuntungan. Diawali dari mimpi menangkap bulan saat terlelap tidur di malam hari, esok harinya Andi Saputra mendapatkan ayam berkaki empat. Pria berumur 20 tahun tersebut mendapatkan ayam unik itu dari CV Ramajaya, Senin (21/6) sore.

Sebagai pemasok ayam ke restoran-restoran, Andi memang biasa membeli hewan ternak itu di CV Ramajaya, yang berlokasi di Jalan Hayam Wuruk, tepatnya di depan Pasar Tugu. Ia membeli ayam untuk dijual lagi ke beberapa restoran rumah makan di Bandar Lampung.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhGajRx9lrN4F2WxHTjIRGU-jnSh-IX28durZW9TJGi7GTd5SFdUOf0Ld2o3ODO05dC8lxF1FFoauthBiAw9iRAqnB5ocFgpj_6xZg7ZVXb8mB8IYd2XG9fHOpL_nlbHIdBExrsq3BiKeuq/s400/4leggedChicken.jpg

"Sore itu saya beli 20 ekor ayam. Eh, saya lihat ada satu ayam yang kakinya empat. Langsung saja saya beli. Itu juga harus rebutan dulu sama pembeli yang lain," ujarnya saat ditemui wartawan di rumah kontrakannya di Gang Pisang RT 16 Lingkungan I No 32 Gedong Air, Tanjungkarang Barat, Selasa (22/6) siang.

Tak lama setelah mendapatkan ayam jantan berkaki empat tersebut, keberuntungan seolah menghampiri Andi. Ia mengungkapkan, dalam perjalanan pulang usai membeli ayam sore itu, ia menemukan selembar uang Rp 100 ribu di pinggir jalan.

Meski begitu, pria berdarah Bangka campuran Bandung tersebut tak langsung mengaitkan keberuntungan itu dengan keberadaan ayam berkaki empat miliknya. Namun, Andi berniat memelihara ayam unik tersebut, dan belum mau menjualnya.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhrnWcpLCrCrUeDWH33Fi4f-31TwnxmQWfWL9YldF504YvmKlsZ6FTuyZpIRk7EhoxA_gQw5rNRTR-6VXI12jYB8dT2l3XkZMbB7PWG3zlcts8uZatxLiFmoQZA3txtea_mSfz68jJun0s/s400/ayam.jpg

"Kemarin sudah ada yang nawar ayam ini Rp 500 ribu. Tapi, saya belum mau lepas. Saya mau pelihara dulu sampai gede. Tapi, kalau ada yang mau beli dengan harga tinggi, mungkin saya jual juga," selorohnya.

Selama empat tahun melakoni bisnis sebagai pemasok ayam, Andi mengaku baru kali ini mendapatkan ayam unik seperti yang ia peroleh saat ini. Namun, ia tak mau mengistimewakan ayam tersebut. Ia akan memeliharanya seperti halnya ayam pada umumnya di pekarangan belakang rumah kontrakannya.

Andi baru sebulan mengontrak di rumah tersebut bersama kedua orangtuanya. Sebelumnya, bungsu dari empat bersaudara itu tinggal tak jauh dari sana, masih di daerah Gedong Air. Tempat yang biasa ia pasok, di antaranya, Restoran Hotel Bukit Randu dan Hotel Indra Puri.

"Saya juga punya niat ngasih nama ke ayam ini. Mungkin ayam ini memang kasih hoki ke saya dan keluarga saya. Siapa tahu kan?" pungkasnya.